Image hosted by Photobucket.com

Cat's Wisdom

ThinkExist Dynamic daily quotation

The Lady Cat

dee. twenty something. single. a wannabe writer who's currently stuck living an editor's life. always have the perfect reason not to write. love lavender, cheese, tiramisu, tea, and cats. thinking of becoming a cheetah in the next life. current cat pet: 0. current dead cat pet: 5
mail the cat
Friendster Me
It's My Multiply
Cerpen, Dongeng, Etc.

Currently Feeling


Bleh! Ini kantor ber-AC atau sauna?


Currently Reading

Image hosted by Photobucket.com Image hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.com
Judul Buku: Ulysess Moore: Door to Time

Nggak ada yang lebih menarik dari sebuah rumah tua. Ada banyak misteri, teka-teki, dan pertanyaan. Gabungkan dengan pemiliknya yang misterius dan tiga anak yang penasaran. Hasilnya adalah petualangan ke tempat yang nggak terduga.

Currently Listening

Image hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.com
Penyanyi : Shinhwa
Judul Album: Inspiration #1(2006)

Salah satu artis korea favorit gue adalah Shinhwa. Di album teranyar (paling gak yang gue dapat), mereka masih setia dengan irama lama mereka yang serba ngebeat (walau ada beberapa yang ballad). Lagu yang paling gue sukai adalah Paradise, Bokurano, Throw Your Fist.

Currently Watching

Image hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.comImage hosted by Photobucket.com
Judul: 4400
Pemain: Patrick Flueger, Joel Gretsch, Jacqueline McKenzie

4400 bertutur tentang kisah 4400 orang yang hilang dari tahun 45 dan mendadak muncul bersama-sama. Bukan itu saja, mereka mendadak punya kekuatan ekstra. Ada apa di balik semua ini? Benarkah ada alien terlibat? Lumayan bagus, meski saya lebih suka Heroes.

Leave Your Mark



Vote For The Cat!



Create polls and vote for free. dPolls.com

Another Cats on the Roof

Fellow Friends
Arif Susanto
Chic-ers Talk
Hannie
Linda
Mel
Peny
Putsky
Sontoloyo
Yunita: Bukan Janda Kembang

Fellow KG-ers
Andrew/Ilovesherina
Colleen Lupe
Dian Ara
Ireth
Jack13
Jeffry Lubis
Muncha: L'Arcoholic Anonymous

Fellow Writers
Agung Bawantara
A.S. Laksana
Ollie
Primadonna Angela
Syafrina Siregar

Cat's Scratches

Credits Given

Powered By: Blogger
Lay Out By: Trina
Lay Out Picture is the original work of: Makoto Muramatsu
Picture Hosting By: ember foto dan weblogimages
Icons By: kao-ani.com, kawaiiness.com, and real facemark animation

BlogFam Community

Friday, December 16, 2005

Tips Menghindarkan Diri Dari Penipuan Modus Baru

Setidaknya ada tiga macam penipuan modus baru atau paling gak, relatif baru. Apapun itu jumlah korbannya nggak semakin menurun.Dari catatan pribadi saya, setidaknya ada tiga jenis penipuan yang perlu diwaspadai.

Penipuan Melalui Surat Berkedok Undian

Kamu menerima surat, membuka amplopnya dan selembar kertas mengatakan kamu memenangkan uang sebesar 100 juta! Kupon yang dulu Anda kirim ikut menemani. Belum lagi surat dari kantor pajak dan tulisan yang mengatakan promosi ini bebas biaya. Tapi tunggu dulu. Kok tanggal terakhir pembayaran pajak adalah hari ini? Gimana reaksi kamu?

Kemungkinan besar kamu akan panik dan menghubungi nomer telepon yang tertera. Ia akan bilang kamu punya waktu 30 menit untuk mentransfer biaya pajak. Tapi kalau kamu waspada sebenarnya ada beberapa titik kelemahan yang membuat kamu seharusnya nggak tertipu.
Walau kop suratnya menggunakan nama perusahaan, biasanya merupakan hasil sablonan yang jelek. Ia juga menggunakan amplop tanpa kop perusahaan. Pakai logika saja, mana ada perusahaan bonafit memakai kop sejelek itu?

  1. Kamu akan diminta menghubungi nomer HP. Bila ini adalah urusan bisnis, kenapa yang dicantumkan adalah nomer HP?
  2. Katanya bebas biaya, tapi kok masih harus bayar pajak?
Tips:

  1. Sebelum membuat keputusan untuk mentransfer, mintalah pertimbangan pada BANYAK orang. Semakin banyak, semakin bagus.
  2. Telponlah ke perusahaan pembuat undian. Bila tidak tahu, tanyalah pada 108. Jangan menelpon kantor yang ada di kop surat
  3. Nggak usah ikut undian berhadiah sekalian.
Penipuan Melalui SMS

Yang ini seharusnya tidak perlu diberi tahu karena sudah sangat sering terjadi. Caranya sederhana saja. Ia akan mengSMS kamu dan mengatakan SELAMAT ANDA MEMENANGKAN ….. JUTA RUPIAH. Untuk melihat ini penipuan atau bukan, lihatlah siapa pengirimnya. Bila memang dari provider kamu, nama providermu akan muncul pada kolom sender. Pokoknya kalau yang muncul adalah No HP, itu pasti penipu. Kamu boleh menelpon atau mengSMS balik untuk men’doggy-doggy’ orang itu kalau kamu mau.

Penipuan Melalui Telepon Berkedok Kecelakaan

Ini adalah bentuk penipuan yang paling mengkhawatirkan untuk saya karena ia bermain dengan rasa khawatir seseorang. Sang penipu (berkedok sebagai polisi atau dokter) akan menelpon kamu untuk mengatakan bahwa orang yang Anda sayangi mengalami kecelakaan. Kamu harus mentransfer sejumlah uang ke rumah sakit atau kamu harus datang ke rumah sakit yang dikatakannya. Percuma saja kamu menelpon keluarga kamu karena teleponmu (dan mungkin juga telpon saudaramu) sudah dikuasai kelompok penipu tersebut. Kamu tidak akan bisa menghubungi keluarga kamu. Hati-hati juga kalau mereka menyuruhmu pergi ke RS. Bisa jadi itu taktik supaya rumah kamu kosong. Begitu kamu pergi, mereka masuk dan merampok rumahmu.

Tips: Jangan panik. Gunakan telpon tetangga untuk menghubungi keluarga Anda.

Get awesome blog templates like this one from BlogSkins.com Get awesome blog templates like this one from BlogSkins.com